Kamis, 28 Januari 2021

Rapat Koordinasi Lintas Sektoral menjelang Imlek 2572 dan Cap Go Meh 2021

Rapat Koordinasi Lintas Sektoral kembali dilaksanakan oleh Polresta Pontianak Kota, menjelang hari Raya Imlek 2572 dan Cap Go Meh 2021, Kamis (28/01/2021).

Bertempat di aula Mapolresta Pontianak, Rakor Linsek tersebut dipimpin langsung oleh Kapolresta Pontianak Kombes. Pol. Leo Joko Triwibowo, S.IK., dan diikuti berbagai perwakilan Forkopimda Kota Pontianak, termasuk FKUB Pontianak dan panitia Cap Go Meh 2021.

Kapolresta Pontianak Kota, Kombes. Pol. Leo Joko Triwibowo, S.IK., mengatakan, berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, tahun ini Perayaan Hari Raya Imlek dipastikan tanpa perayaan diluar kegiatan peribadatan.

Hal ini dikarenakan Pandemi Covid 19 yang belum berakhir, dan sebagai upaya pencegahan terjadinya kerumunan massa yang dapat menjadi klaster baru penyebaran virus covid 19 di kota Pontianak, oleh sebab itu pihaknya akan fokus melakukan pengamanan di rumah–rumah ibadah.

"Yang jelas tahun ini tidak ada perayaan diluar kegiatan peribadatan sehingga pengamanan kita konsentrasikan di rumah–rumah ibadah saja, karena bila ada perayaan, di masa Pandemi Covid 19 yang belum berakhir ini akan sangat riskan menambah jumlah terkonfirmasi Covid 19", tutur Kombes Pol Leo.

Peniadaan perayaan Hari Raya Imlek 2021 diluar kegiatan peribadatan ini juga termasuk pelaksanaan festival kuliner, tradisi Barongsai dan Naga yang pada tahun-tahun sebelumnya biasa di laksanakan.

"kegiatan–kegiatan tersebut pada tahun ini juga ditiadakan, termasuk kegiatan pesta kembang api pada malam pergantian tahun baru Imlek" ujar Kapolresta

"Dimalam tahun baru Imlek nanti, kami bersinergi dengan TNI dan Pemerintah Kota Pontianak akan melaksanakan patroli sekala besar guna memantau situasi dan kondisi kota, dan memastikan tidak ada bentuk perayaan apapun selain peribadatan. Selain itu kami juga menempatkan personil gabungan untuk mengamankan pusat perbelanjaan, objek vital dan tempat hiburan dan wisata guna mengeliminir kerumanan warga", tutup Kapolresta. (WB)

Humas Polresta Pontianak Kota

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

KEGIATAN TATAP MUKA KAPOLRESTA PONTIANAK KOTA DI KP. BETING PONTIANAK TIMUR

Pontianak_ pada hari Jumat tanggal 4 oktober 2019 pukul 19.30 wib, bertempat di Gedung Bulu Tangkis Kp. beting Kel. Dalam Bugis Pon...