Sabtu, 28 Maret 2020

Personel Polresta Pontianak Kota Cegah Covid 19 dengan Senam AW S3


Pontianak - Kalbar, Cegah Virus Corona (Covid - 19), Mengawali kegiatan di pagi hari untuk menjaga kebugaran tubuh sebelum memulai aktivitas, Personel Polresta Pontianak Kota melaksanakan senam AW S3, Sabtu (28/3/2020)

Senam AW S3 sendiri merupakan singkatan dan dari namanya, Andrie Wongso (AW). Sedangkan S3 berasal dari slogan yang diterapkan dalam senam yakni: Sehat, Semangat, Senang (S3).

Senam yang di pimpin oleh Kasat Lantas Kompol Salbiah dan Iptu Fajaruddin Panit 1 Dikyasa Satlantas Polresta Pontianak Kota.
Kegiatan Senam diikuti Seluruh Personil Polresta Pontianak Kota dan antusias mengikuti Senam Semangat Sehat di lapangan apel mapolresta pontianak kota.

Senam ini dilaksanakan untuk meningkatkan kebugaran dan daya tahan tubuh masing-masing personel Polri, perlu diketahui senam AW S3 ini juga untuk pencegahan dan penyembuhan sakit lutut, pencegahan osteoporosis dan pengapuran tulang, serta memelihara kesehatan fisik yang prima, mudah untuk di lakukan karena gerakannya praktis dan sederhana.

Jadi senam ini amat bermanfaat untuk kesehatan fisik, praktis, luar biasa. Cukup minimal 10 menit sehari, tubuh bisa sehat dan terhindar dari penyakit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

KEGIATAN TATAP MUKA KAPOLRESTA PONTIANAK KOTA DI KP. BETING PONTIANAK TIMUR

Pontianak_ pada hari Jumat tanggal 4 oktober 2019 pukul 19.30 wib, bertempat di Gedung Bulu Tangkis Kp. beting Kel. Dalam Bugis Pon...